Cara menerjemahkan
Panduan visual
Bagi yang lebih suka belajar secara visual, tonton Luka menjelaskan langkah-langkah untuk memulai Crowdin. Sebagai alternatif, Anda dapat menemukan langkah-langkah yang sama dalam format tulisan di bagian berikutnya.
Panduan tertulis
Bergabung dalam proyek kami di Crowdin
Anda harus masuk ke akun Crowdin atau mendaftar jika belum memiliki akun. Yang diperlukan untuk mendaftar hanyalah akun email dan kata sandi.
Buka bahasa Anda
Setelah masuk ke Crowdin, Anda akan melihat deskripsi proyek dan daftar semua bahasa yang tersedia. Setiap bahasa juga berisi informasi tentang jumlah total kata yang dapat diterjemahkan dan gambaran umum tentang seberapa banyak konten yang telah diterjemahkan dan disetujui dalam bahasa tertentu.
Buka bahasa yang ingin Anda terjemahkan untuk melihat daftar file yang tersedia untuk diterjemahkan.
Temukan dokumen yang ingin dikerjakan
Konten situs web dibagi menjadi beberapa dokumen dan ember konten. Anda dapat memeriksa kemajuan setiap dokumen di sebelah kanan – jika kemajuan terjemahan di bawah 100%, silakan berkontribusi!
Tidak melihat bahasa Anda tercantum? Buat isu(opens in a new tab) atau ajukan pertanyaan di Discord(opens in a new tab) kami
Catatan tentang ember konten: kami menggunakan 'ember konten' di dalam Crowdin untuk membuat konten berprioritas tertinggi dirilis terlebih dahulu. Ketika Anda memeriksa sebuah bahasa, misalkan, Filipina(opens in a new tab) Anda akan melihat folder untuk ember konten ("1. Halaman beranda", "2. Dasar-dasar", "3. Menjelajahi", dll.).
Kami mendorong Anda untuk menerjemahkan dalam urutan numerik ini (1 → 2 → 3 → ⋯) untuk memastikan halaman dengan dampak tertinggi diterjemahkan terlebih dahulu.
Pelajari selengkapnya tentang ember konten ethereum.org
Menerjemahkan
Setelah memilih file yang ingin Anda terjemahkan, file akan terbuka di editor online. Jika belum pernah menggunakan Crowdin sebelumnya, Anda dapat menggunakan panduan cepat ini untuk melihat dasar-dasarnya.
1 – Sidebar kiri
- Belum diterjemahkan (merah) – teks yang belum dikerjakan. Ini adalah string yang harus Anda terjemahkan.
- Diterjemahkan (hijau) – teks yang telah diterjemahkan, tetapi belum ditinjau. Anda diperbolehkan untuk menyarankan terjemahan alternatif, atau memilih yang sudah ada dengan menggunakan tombol ‘’+’’ dan ‘’-‘‘ di editor.
- Disetujui (tanda centang) – teks yang telah ditinjau dan saat ini berada di situs web.
Anda juga dapat menggunakan tombol di atas untuk mencari string tertentu, memfilternya berdasarkan status atau mengubah tampilan.
2 – Area editor
Area terjemahan utama – teks sumber ditampilkan di atas, dengan konteks dan tangkapan layar tambahan, jika tersedia. Untuk menyarankan terjemahan baru, masukkan terjemahan Anda di kolom ‘’Masukkan terjemahan di sini’’ dan klik Save.
Anda juga dapat menemukan terjemahan string dan terjemahan yang ada ke dalam bahasa lain di bagian ini, serta kecocokan memori terjemahan dan saran terjemahan mesin.
3 – Sidebar kanan
Di sinilah Anda dapat menemukan komentar, memasukkan entri memori terjemahan, dan glosarium. Tampilan default menunjukkan komentar dan memungkinkan penerjemah untuk berkomunikasi, membuat isu, atau melaporkan terjemahan yang salah.
Dengan menggunakan tombol di atas, Anda juga dapat beralih ke Translation Memory, tempat Anda dapat mencari terjemahan yang ada, atau ke Glosarium, yang terdiri dari deskripsi dan terjemahan standar istilah utama.
Ingin mempelajari selengkapnya? Jangan ragu untuk memeriksa dokumentasi tentang menggunakan editor online Crowdin(opens in a new tab)
Proses peninjauan
Setelah Anda menyelesaikan terjemahan (yaitu, semua file untuk satu kelompok konten menunjukkan 100%), layanan terjemahan profesional kami akan meninjau (dan mungkin mengedit) konten tersebut. Setelah peninjauan selesai (yaitu kemajuan peninjauan sudah 100%), kami akan menambahkannya ke situs web.
Hubungi kami
Ada pertanyaan? Atau ingin kolaborasi dengan tim kami atau penerjemah lainnya? Silakan posting di kanal #translations dari server Discord ethereum.org(opens in a new tab) kami
Anda juga dapat menghubungi kami di translations@ethereum.org(opens in a new tab)
Terima kasih atas partisipasi Anda dalam Program Terjemahan ethereum.org!