Lanjut ke konten utama

Bagaimana cara menaruhkan ETH Anda

Mendapatkan imbalan sambil mengamankan Ethereum

Setiap pengguna dengan jumlah ETH berapa pun dapat membantu mengamankan jaringan dan mendapat imbalan dalam prosesnya.

Gambar maskot Badak untuk launchpad penaruhan.
33.810.293
Total ETH yang ditaruhkan
1.057.472
Total validator
3,3%
APR saat ini

Apa itu penaruhan?

Taruhan adalah tindakan menyetorkan 32 ETH untuk mengaktifkan perangkat lunak . Sebagai validator, Anda akan bertanggung jawab untuk menyimpan data, memproses transaksi, dan menambahkan baru ke rantai blok. Ini akan menjaga Ethereum tetap aman bagi semua orang dan memberi Anda ETH baru dalam prosesnya.

Kenapa menaruhkan ETHmu?

Menghasilkan imbalan

Imbalan diberikan untuk tindakan yang membantu jaringan mencapai . Anda akan mendapatkan imbalan untuk menjalankan perangkat lunak yang mengelompokkan transaksi dengan benar ke dalam blok baru dan memeriksa pekerjaan validator lain karena itulah yang membuat rantai tetap berjalan dengan aman.

Keamanan lebih baik

Jaringan menjadi lebih kuat melawan serangan saat lebih banyak ETH ditambang, karena dibutuhkan lebih banyak ETH untuk mengendalikan mayoritas jaringan. Untuk menjadi ancaman, Anda harus memiliki mayoritas validator, yang berarti Anda harus mengendalikan mayoritas ETH dalam sistem – itu membutuhkan banyak sekali!

Lebih berkelanjutan

Pemegang penaruhan tidak perlu melakukan komputasi bukti kerja yang intensif energi untuk berpartisipasi dalam mengamankan jaringan, artinya node staking dapat berjalan pada perangkat keras yang relatif sederhana dengan penggunaan energi yang sangat sedikit.

Lebih lanjut tentang konsumsi energi Ethereum

Bagaimana cara menaruhkan ETH Anda

Semuanya tergantung pada seberapa banyak Anda bersedia untuk bertaruh. Anda akan memerlukan 32 ETH untuk mengaktifkan validator sendiri, tetapi memungkinkan untuk taruhan lebih sedikit.

Periksa pilihan di bawah ini dan pilihlah yang terbaik untuk Anda dan untuk jaringan.

Penaruhan solo di rumah

Paling banyak berdampak

Kontrol sepenuhnya

Hadiah penuh

Kepercayaan

Penaruhan solo di Ethereum adalah standar emas untuk penaruhan. Ini memberikan imbalan partisipasi penuh, meningkatkan desentralisasi jaringan, dan tidak pernah memerlukan kepercayaan pada orang lain dengan dana Anda.

Mereka yang mempertimbangkan penaruhan solo sebaiknya memiliki setidaknya 32 ETH dan komputer khusus yang terhubung ke internet ~24/7. Beberapa pengetahuan teknis berguna, tetapi sekarang sudah ada perangkat yang mudah digunakan untuk membantu menyederhanakan proses ini.

Home stakers can pool their funds with others, or go solo with at least 32 ETH. Liquid staking token solutions can be used to maintain access to DeFi.

Lebih lanjut mengenai penaruhan solo

Penaruhan sebagai layanan

32 ETH Anda

Kunci validator Anda

Operasi simpul yang dipercayakan

Jika Anda tidak ingin atau merasa tidak nyaman menangani perangkat keras namun masih ingin melakukan taruhan 32 ETH Anda, pilihan penaruhan sebagai layanan memungkinkan Anda untuk mendelegasikan bagian yang sulit sambil Anda memperoleh imbalan blok asli.

Pilihan-pilihan ini biasanya akan memandu Anda dalam membuat seperangkat kredensial validator, mengunggah kunci tanda tangan Anda kepada mereka, dan melakukan deposit 32 ETH Anda. Ini memungkinkan layanan tersebut untuk memvalidasi atas nama Anda.

Metode penaruhan ini membutuhkan tingkat kepercayaan tertentu pada penyedia layanan. Untuk membatasi risiko pihak lawan, kunci untuk menarik ETH Anda biasanya disimpan di bawah kendali Anda.

Penaruhan pool

Taruhan dengan jumlah berapa pun

Earn rewards apa itu staking?? Staking adalah dimana kita mendepositkan 32 Eth untuk memvalidasi program

Buat mudah

Populer

Saat ini, terdapat beberapa solusi pooling yang ada untuk membantu pengguna yang tidak memiliki atau merasa nyaman untuk melakukan penaruhan sebanyak 32 ETH.

Banyak dari opsi ini mencakup apa yang dikenal sebagai 'taruhan likuid' yang melibatkan token likuiditas yang mewakili ETH yang Anda pertaruhkan.

Taruhan likuid memungkinkan proses keluar mudah dan dapat dilakukan kapan saja dan membuat taruhan semudah pertukaran token. Opsi ini juga memungkinkan pengguna untuk menyimpan aset mereka di Ethereum mereka sendiri.

Penaruhan berkelompok bukanlah fitur asli dari jaringan Ethereum. Pihak ketiga membangun solusi-solusi ini, dan mereka memiliki risiko tersendiri.

Bursa terpusat

Paling sedikit berdampak

Asumsi kepercayaan tertinggi

Banyak bursa terpusat menyediakan layanan penaruhan jika Anda masih belum nyaman menyimpan ETH di dompet sendiri. Ini bisa menjadi alternatif untuk memungkinkan Anda mendapatkan hasil dari aset ETH dengan pengawasan atau usaha minimal.

Kompromi di sini adalah bahwa penyedia terpusat menggabungkan banyak ETH dalam kolam besar untuk menjalankan banyak validator. Ini bisa berbahaya bagi jaringan dan penggunanya karena menciptakan sasaran sentral besar dan titik kegagalan, sehingga membuat jaringan lebih rentan terhadap serangan atau bug.

Jika tidak merasa nyaman memegang Anda sendiri, tidak apa-apa. Pilihan ini ada untuk Anda. Sementara itu, pertimbangkan untuk melihat halaman dompet, kami, tempat Anda dapat mulai mempelajari cara mengambil alih dana Anda sepenuhnya. Saat sudah siap, kembali dan tingkatkan permainan taruhan Anda dengan mencoba salah satu layanan taruhan terhimpun dengan perwalian mandiri yang ditawarkan.

Seperti yang mungkin telah Anda perhatikan, ada banyak cara untuk berpartisipasi dalam penaruhan Ethereum. Jalur-jalur ini ditujukan untuk berbagai jenis pengguna dan pada akhirnya masing-masing unik serta berbeda dalam hal risiko, imbalan, dan asumsi kepercayaan. Beberapa lebih terdesentralisasi, sudah diuji secara matang, dan/atau berisiko daripada yang lain. Kami menyediakan beberapa informasi tentang proyek-proyek populer di ruang ini, tetapi selalu lakukan riset Anda sendiri sebelum mengirimkan ETH ke mana pun.

Perbandingan opsi penaruhan

Tidak ada solusi yang cocok untuk semua dalam penaruhan, dan masing-masing unik. Di sini kita akan membandingkan beberapa risiko, imbalan, dan persyaratan dari berbagai cara berbeda Anda dapat melakukan penaruhan.

Penaruhan solo

Imbalan

  • Imbalan maksimum - terima imbalan penuh secara langsung dari protokol
  • Anda akan mendapatkan imbalan atas pengelompokan transaksi ke dalam blok baru atau memeriksa pekerjaan validator lain untuk menjaga rantai berjalan dengan aman
  • Anda juga akan menerima biaya transaksi yang tidak terbakar untuk blok yang Anda usulkan

Risiko

  • ETH Anda sedang ditaruhkan
  • Terdapat denda yang memerlukan biaya ETH jika Anda offline
  • Perilaku jahat dapat mengakibatkan 'pengurangan hadiah' pemotongan jumlah ETH yang lebih besar dan pengusiran paksa dari jaringan
  • Minting a liquid staking token will introduce smart contract risk, but this is entirely optional

Persyaratan

Lebih lanjut mengenai penaruhan solo

Penaruhan sebagai layanan

Imbalan

  • Biasanya melibatkan hadiah protokol penuh dikurangi biaya bulanan untuk operasi simpul
  • Dashboard seringkali tersedia untuk dengan mudah melacak klien validator Anda

Risiko

  • Risiko yang sama dengan penaruhan solo ditambah risiko pihak lawan dari penyedia layanan
  • Penggunaan kunci tanda tangan Anda dipercayakan kepada orang lain yang dapat berperilaku jahat

Persyaratan

  • Setor 32 ETH dan buat kunci Anda dengan bantuan
  • Simpan kunci Anda dengan aman
  • Sisanya sudah diurus, meskipun layanan-layanan tertentu akan bervariasi
Pelajari lebih lanjut tentang penaruhan dan pengaturan

Penaruhan pool

Imbalan

  • Pemegang saham yang digabungkan mengakumulasi imbalan dengan cara yang berbeda, tergantung pada metode pooled penaruhan yang dipilih
  • Banyak layanan pooled staking menawarkan satu atau lebih yang mewakili ETH yang Anda pertaruhkan ditambah bagian Anda dari imbalan validator
  • Token likuiditas dapat disimpan di dompet Anda sendiri, digunakan dalam dan dijual jika Anda memutuskan untuk keluar

Risiko

  • Risiko bervariasi tergantung pada metode yang digunakan
  • Secara umum, risiko terdiri dari kombinasi risiko pihak lawan, dan risiko eksekusi

Persyaratan

  • Persyaratan ETH terendah, beberapa proyek membutuhkan hanya sebanyak 0.01 ETH
  • Depositkan langsung dari dompet Anda ke platform penaruhan berkelompok yang berbeda atau cukup tukar untuk salah satu token likuiditas penaruhan
Lebih lanjut tentang penaruhan yang digabungkan

Pertanyaan yanag sering diajukan

Apakah halaman ini membantu?